judul gambar
Tabanan

Bupati Sanjaya Hadiri Upacara Nedunan Ida Bhatara di Padmasana Kantor Bupati

Tabanan, LenteraEsai.id – Bertepatan pada rahina Wraspati Umanis Sinta, Bupati Tabanan I Komang Gede Sanjaya bersama Ketua Tim Penggerak PKK Ny Rai Wahyuni Sanjaya menghadiri upacara Nedunan Ida Bhatara di Padmasana Kantor Bupati, Kamis (21/12/2023) yang merupakan rangkaian dari Dudonan/Eed Karya Agung Panca Wali Krama di Kantor Bupati Tabanan.

Dalam suasana upacara yang berlangsung sakral tersebut, nampak dihadiri seluruh jajaran, di antaranya Sekda, para Asisten Setda dan seluruh kepala OPD, camat se-Kabupaten Tabanan beserta staf yang turut serta dalam rangkaian upacara Karya Agung tersebut. Nampak juga para Sulinggih dan Prawartaka Karya penuh semangat kebersamaan dan gotong-royong membangun karya.

Sebagaimana diketahui, Upacara Nedunang Ida Bhatara memiliki makna sebagai upacara permohonan ke hadapan Ida Bhatara (Dewa sebagai manifestasi dari Hyang WIdhi) agar Beliau berkenan hadir di Pura/Pelinggih/Padmasana Kantor Bupati Tabanan. Melalui upacara ini, diharapkan dapat membawa ketenangan dan kesejahteraan bagi seluruh umat khususnya masyarakat Kabupaten Tabanan.

Adapun rentetan upacara yang jatuh pada Wraspati Umanis Sinta tersebut, yaitu upacara Nedunang Ida Bhatara yang dilakukan di Padmasana Kantor Bupati, Padmasana Rumah Jabatan Bupati serta pada pelinggih-pelinggih lainnya di lingkungan Kantor Bupati Tabanan dengan melibatkan seluruh elemen terutama para Pemangku dan Prawartaka Karya Desa Adat Kota Tabanan.

Usai kegiatan sembahyang bersama yang berlangsung khidmat di halaman depan Kantor Bupati, Sanjaya beserta Ny Rai Wahyuni Sanjaya dan jajaran lainnya melangsungkan prosesi Nedunang Ida Bhatara. Bupati Sanjaya di kesempatan itu melakukan prosesi ‘Nedunang Ida Bhatara’ yang ada di Padmasana Kantor Bupati, sementara Ny Rai Wahyuni Sanjaya Nedunang Ida Bhatara di Padmasana Rumah Jabatan Bupati.

Pada upacara ini, suasana dirasakan semakin sakral dengan iringan suara genta, kidung dan gamelan baleganjur serta tari-tarian yang menyambut iring-iringan upakara yang dibawa menuju Padmasana. Seluruh jajaran juga nampak turut serta Ngaturang Ayah mengiringi prosesi Nedunang Ida Bhatara ke Pura Puseh Desa lan Bale Agung Desa Pekraman Tabanan, sebagai wujud bakti ke hadapan Hyang Widhi.

Pewarta: Vika Jantika
Redaktur: Laurensius Molan

Lenteraesai.id