judul gambar
HeadlinesNasional

Pusat Unggulan Pariwisata LPPM Unud Lakukan Pertemuan Dengan Wawali Samarinda

Samarinda, LenteraEsai.id – Pusat Unggulan Pariwisata LPPM Universitas Udayana (Pupar Unud) melakukan pertemuan dengan Wakil Wali Kota (Wawali) Samarinda Dr H Rusmadi, di ruang rapat Wawali di Lantai III Balai Kota Samarinda, Rabu  (27/10).

Rombongan Pupar LPPM dipimpin Sekretaris Pusat Unggulan Pariwisata LPPM Unud Dr Nyoman Ariana. Pertemuan ini dalam rangka membahas rencana pengembangan pariwisata di Kota Samarinda yang memiliki sungai besar dan sejumlah anak sungainya.  

Wawali Rusmadi menyambut baik upaya pengembangan pariwisata di Kota Samarinda yang masih perlu dibenahi dan ditata kembali. Harapannya, agar nanti bisa menghasilkan serta meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta menumbuhkan perekonomian masyarakat Kota Tepian.

“Provinsi Bali telah dikenal maju di bidang pariwisatanya, dan yang terpenting bagaimana kemajuan itu dapat diimplementasikan di Kota Samarinda,” ujar Wawali, mengharapkan.

Sementara Sekretaris Pusat Unggulan Pariwisata Dr Nyoman Ariana menyebut pertemuan ini menjadi awal komunikasi yang baik antara Provinsi Bali dan Kalimantan Timur, khususnya Kota Samarinda.

“Samarinda memiliki potensi besar, dan yang kita ketahui Samarinda merupakan menjadi kota bisnis, sehingga apabila ekonominya sudah tumbuh dengan baik, maka secara otomatis kebutuhan pariwisatanya juga perlu disiapkan,” katanya, menjelaskan.  (LE-SR)

Lenteraesai.id