judul gambar
DenpasarHeadlines

HUT ke-7 Yayasan Tukad Bindu Dimeriahkan Artis Top Bali

Denpasar, LenteraEsai.id – Perayaan hari ulang tahun (HUT) Yayasan Tukad Bindu yang ketujuh, berlangsung penuh kemeriahan dengan hadirnya sejumlah artis top Bali untuk unjuk suara di depan para tamu undangan, pada Sabtu (23/3/2024) malam.

Artis yang hadir antara lain Joni Agung, Dewi Pradewi, Puja Astawa, Yan Jerkey dan Asteria Dewi. Para artis dan penonton terlihat interaktif bernyanyi bersama hingga menjelang tengah malam. Selain kehadiran para artis, penari joged pun terlihat atraktif berkeliling mengajak penonton bergoyang untuk menyemarakkan suasana.

Ketua Yayasan Tukad Bindu Ida Bagus Made Arimanik SS pada kesempatan memberikan sambutan menyatakan bahwa selama perjalanan tujuh tahun ini, banyak ditemukan sejumlah hambatan dalam memgembangkan Yayasan Tukad Bindu agar berdaya guna bagi lingkungan dan masyarakat. Meski ada sejumlah hambatan, namun pihaknya bersyukur anggota yayasan tidak pernah berkeluh kesah dan menyerah, dikarenakan banyak pula support tak ternilai dari berbagai pihak.

“Astungkara, meski sempat tertatih, tapi kami tetap optimistis dengan langkah positif yang kami lakukan ini, akan mendapat dukungan seiring dengan berjalannya waktu. Apalagi tujuan pendirian yayasan kan memang ingin melestarikan tukad atau sungai di lingkungan kami, supaya anak cucu kelak tidak hanya mendapatkan dongeng bahwa di desa kami pernah ada sungai bernama Tukad Bindu. Jadi tujuan ke depan memang ingin sungai ini langgeng keberadaannya, sekaligus menjaganya biar lestari tidak ditimbuni sampah khususnya yang nonorganik,” ujar Ida Bagus Made Arimanik.

Ida Bagus Made ArimanikĀ berharap langkah kecil yang dilakukannya ini akan dilanjutkan anak cucu atau generasi muda untuk periode selanjutnya. Selain untuk langkah konkret menjaga bumi, juga menjaga terhadap anugerah alam yang yang diberikan Tuhan, sehingga tidak tersia-sia keberadaannya.

Sementara itu, sejumlah tokoh setempat mendapatkan piagam penghargaan selaku inisiator Tukad Bindu, sebagai langkah apresiasi sekaligus ucapan terima kasih atas kepeduliannya pada Tukad Bindu. Nama-nama yang mendapatkan penghargaan antara lain: I Gusti Rai Ary Temaja, Ida Bagus Ketut Suantara, Ida Bagus Made Suryadarma, Ida Bagus Anom Jesta, I Made Rumaksa, I Wayan Yuda dan I Made Mertha.

Pewarta: Vivi Suryani
Redaktur: Laurensius Molan

Lenteraesai.id