Mangupura, LenteraEsai.id – Ketua DPRD Kabupaten Badung I Gusti Anom Gumanti SH, Rabu, 15 Januari 2025 memimpin rapat paripurna DPRD Badung. Dengan agenda pengumuman pemberhentian pasangan Bupati Badung dan Wakil Bupati Badung masa bakti 2020-2025 I Nyoman Giri Prasta-I Ketut Suiasa. Agenda kedua yakni mengumumkan hasil penetapan pasangan calon Bupati Badung-Wakil Bupati Badung terpilih pemilu 2024 I Wayan Adi Arnawa-I Bagus Alit Sucipta sesuai keputusan KPU Badung.
Dalam rapat paripurna di ruang rapat Gosana II itu Ketua DPRD Badung Anom Gumanti didampingi tiga orang wakilnya, yakini AA Ketut Agus Nadi Putra, I Made Wijaya dan I Made Sunarta dan dihadiri seluruh anggota dari empat fraksi di DPRD Badung. Rapat berlangsung cepat, tidak kurang dari 30 menit. Lantaran tidak ada persoalan dari dua agenda rapat tersebut, alias mulus dan lancar-lancar saja.
Usai memimpin rapat, Ketua DPRD Badung Anom Gumanti memberi penjelasan pada awak media massa. Bahwa menurutnya sesuai Undang -Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, wajib hukumnya diumumkan berakhirnya massa bakti bupati -wakil bupati periode sebelumnya. Dan demikian pula mengumumkan pasangan calon bupati dan wakil bupati terpilih masa bakti 2025-2030.
Ditambahkan, pihaknya berikutnya menyiapkan agenda acara pelantikan pengambilan sumpah calon bupati dan wakil bupati Badung terpilih (Wayan Adi Arnawa-Bagus Alit Sucipta). Biasanya setelah usai acara pelantikan bupati-wakil bupati digelar rapat paripurna istimewa DPRD Badung.
“Setelah rapat paripurna ini kami menyiapkan diri untuk acara pelantikan pasangan calon bupati dan wakil bupati Badung terpilih. Saya baru dengar info dari KPU bahwa pelantikan akan berlangsung 10 Februari 2025 mendatang,” jelas Anom Gumanti.
Ditanya awak media, apakah akan ada Plt Bupati Badung lagi, mengingat masa tugas bupati Badung Giri Prasta dan wakilnya Ketut Suiasa berakhir 6 Februari 2025? Berarti ada kekosongan jabatan selama tiga hari. Atas pertanyaan itu, Anom Gumanti mengatakan hal itu merupakan domain pemerintah pusat (Kemendagri Red-). Pihaknya hanya menyiapkan seraya menunggu info lebih lanjut.
Pewarta: I Made Astra
Redaktur: Laurensius Molan