Tidak Berpotensi Tsunami, Gempa Guncang Lombok Barat

Denpasar, LenteraEsai.id – Gempa bumi tektonik mengguncang wilayah Lombok Barat – Nusa Tenggara Barat (NTB) pada hari Minggu tanggal 18 Oktober 2020 pukul 07.36 Wita.

“Hasil analisa BMKG menunjukkan bahwa gempa bumi ini berkekuatan M=2,8. Episenter terletak pada koordinat 8,54 LS dan 116,07 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 17 km barat laut Lombok Barat -NTB, pada kedalaman 10 km,” demikian dilaporkan M Taufik Gunawan selaku Plt Kepala Balai Besar BMKG Wilayah III Denpasar, melalui siaran rilis pada media, Minggu pagi.

Bacaan Lainnya

Menurut Taufik Gunawan, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar aktif.

Dampak gempa bumi berdasarkan laporan masyarakat berupa guncangan dirasakan di wilayah Lombok Barat II MMI. Getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

“Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami. Hingga pukul 08.30 Wita, hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan,” ujarnya. (LE-MT)

Pos terkait