judul gambar
BadungHeadlines

Ajang Penggalian Dana, Mahasabha FIB Unud Gelar ‘Nyita Rasa’

Badung, LenteraEsai.id – Mengawali bulan Juli, Himpunan Mahasiswa Program Studi Sastra Bali (Mahasabha) Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Udayana melaksanakan program ‘Nyita Rasa’ bertempat di Warung Uma Taki Jalan Mudu Taki Dalung, Badung pada Kamis (30/6) hingga Jumat (1/7).

‘Nyita Rasa’ merupakan program kerja Mahasabha FIB Unud berupa penggalian dana yang dilakukan setiap tahun untuk menunjang program kerja Himpunan Mahasiswa Sastra Bali, terutama dari segi pendanaan. 

Kegiatan Nyita Rasa tahun 2022 diketuai oleh I Nyoman Wahyu Surya Dwarsa bersama wakilnya Putu Agus Satrya Laksana Putra, mahasiswa Sastra Bali angkatan 2021. Menurut Agus, ‘Nyita Rasa’ tahun 2022 mengambil tema ‘Nyita Rasa Ngamertanin Urip’ dengan sub tema ‘Raose Manis Samitane Bingar’.

“Tema tersebut diambil sebagai simbol bahwa menikmati makanan yang baik dapat meningkatkan suasana hati. Dengan meningkatnya suasana hati, maka imunitas tubuh akan meningkat,” ujarnya.

Acara Nyita Rasa yang berlangsung selama dua hari dari pukul 15.00 hingga 21.00 Wita, juga dimeriahkan oleh penampilan dari salah satu penyanyi papan atas Bali, yakni Ray Peni, yang membawakan beberapa lagu terbaiknya untuk menghibur para tamu yang hadir. Selain Ray Peni, acara juga dimeriahkan dengan penampilan joged bungbung dan beberapa penampilan lainnya yang tidak kalah serunya. 

Selama kegiatan berlangsung, panitia berhasil menjual lebih dari 800 kupon bazar. Hasil dari penjualan kupon bazar ini akan digunakan sebagai penunjang program kerja Himpunan Mahasiswa Sastra Bali. (LE-BD)

Sumber: www.unud.ac.id

Lenteraesai.id