Buleleng, LenteraEsai.id – Menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Jro Nyoman Arya Astawa bersama istri dan anggota komunitas Semeton Mang Dauh (SMD) menggelar kegiatan bakti sosial di Pasar Anyar, Kecamatan Buleleng, Bali, Minggu (10/8/2025).
Sebanyak 150 paket sembako dibagikan kepada warga kurang mampu, khususnya buruh harian lepas seperti pemikul barang, tukang parkir, dan petugas kebersihan pasar. “Tiang merasa terpanggil untuk meringankan beban mereka yang bekerja dengan sisa tenaga, membersihkan sampah, dan menjaga ketertiban. Semoga sentuhan kecil ini bisa membantu,” ujar Mang Dauh di sela kegiatan.
Menurutnya, keringat para pencari nafkah di pasar memiliki nilai perjuangan demi keberlangsungan hidup yang layak. Aksi tersebut mendapat apresiasi dari pengunjung pasar, Agung Triguna, yang menilai kegiatan SMD unik dan menginspirasi. “Salut, semoga menjadi teladan ke depannya,” ucapnya.
Koordinator SMD Buleleng Timur, Dodi Wijaya, menambahkan bahwa petugas kebersihan layak mendapat perhatian khusus. “Mereka setiap hari bergulat dengan sampah demi lingkungan yang sehat. Reward seperti ini memotivasi mereka untuk lebih semangat,” katanya.
Kegiatan berlangsung kompak dengan dukungan anggota dan simpatisan SMD se-Kabupaten Buleleng. Salah satu petugas kebersihan yang enggan disebut namanya menyampaikan terima kasih. “Suksma Pak Jro sareng SMD, semoga selalu diberkati Ida Sang Hyang Widhi Wasa,” ujarnya.
Usai pembagian sembako, SMD juga mengibarkan 80 bendera Merah Putih di sejumlah titik untuk memeriahkan HUT RI. “Mari kita hormati nilai perjuangan para pahlawan dengan jiwa Merah Putih tanpa embel-embel bendera lainnya,” kata Mang Dauh. (LE-Anom)







