judul gambar
HeadlinesKarangasemNews

Kebakaran Hanguskan Rumah di Tianyar Karangasem, Kerugian Ratusan Juta

Karangasem, LenteraEsai.id – Bencana kebakaran telah menghanguskan beberapa bagian rumah permanen milik I Made Merdana di Banjar Dinas Penginyahan, Desa Tianyar Tengah, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem pada Minggu (17/1) jelang tengah malam sekitar pukul 23:00 Wita.

Peristiwa kebakaran yang juga merembet ke bagian garasi rumah, seketika menjilat sebuah sepeda motor Yamaha NMax dan 2 unit Honda Vario hingga hangus terbakar.

Tidak berhenti di situ, lidah api terus menjalar pada bangunan kios di samping rumah yang menyediakan sembako, serta gudang yang berisi peralatan sembahyang dan dapur dengan berbagai perlengkapannya, ikut hangus dan mengarang setelah dilahap si jago merah.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Karangasem I Nyoman Tari saat dikonfirmasi pada Senin (18/1), membenarkan kejadian tersebut. “Ya benar, kemarin malam telah terjadi kebakaran bangunan permanen milik salah seorang warga di Desa Tianyar Tengah,” ucapnya.

Begitu menerima laporan dari warga bahwa telah terjadi kebakaran yang tergolong cukup besar, tim Damkar Karangasem langsung terjun ke lokasi dengan mengerahkan 13 personel dan 3 unit armada yang selalu disiagakan.

“Setelah lewat tengah malam, api berhasil dipadamkan tapi seluruh isi bangunan yang terbakar tidak ada yang bisa diselamatkan,” kata Nyoman Tari, menjelaskan.

Dugaan sementara peristiwa tersebut terjadi akibat konsleting arus listrik, karena menurut beberapa warga sekitar, sebelum munculkan kobaran api  sempat terjadi pemadaman aliran listrik.

“Tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam musibah tersebut, terkecuali kerugian material yang ditimbulkan ditafsir mencapai lebih dari Rp300 juta,” ungkap Nyoman Tari, menandaskan.  (LE-Jun)

Lenteraesai.id